Catat! Rayakan Tahun ke- 25 Film Titanic Hadir di Bioskop dengan Format Remastered 4K 3D HDR!

- Rabu, 11 Januari 2023 | 17:02 WIB
Catat! Rayakan Tahun ke- 25 Film Titanic akan Hadir dengan versi Remastered 4K 3D di Bioskop (Twitter/@paramountpics)
Catat! Rayakan Tahun ke- 25 Film Titanic akan Hadir dengan versi Remastered 4K 3D di Bioskop (Twitter/@paramountpics)

AYOJAKARTA.COM - Salah satu film legendaris dengan tokoh Jack dan Rose ini akan kembali hadir di bioskop di tahun 2023.

Merayakan tahun ke-25 dari film Titanic karya James Cameron ini akan kembali hadir di bioskop dengan versi yang berbeda.

Film Titanic yang laris dirilis pada tahun 1997 ini masih menjadi salah satu film yang sering ditonton oleh masyarakat di dunia.

Baca Juga: Breaking News! Gempa Bumi Guncang Sukabumi Hari Ini, Segini Kekuatannya Menurut BMKG

Seperti dikutip dari yoursay.suara.com film Titanic di tahun 2023 ini akan hadir dengan format terbaru yakni 3D 4K HDR.

Melansir informasi dari Paramount Pictures yang disampaikan melalui Twitter, film Titanic akan kembali dirilis ulang dengan format terbaru yakni 3D 4K HDR serta kecepatan baru per frame yang lebih tinggi.

“Dalam rangka merayakan hari jadi ke-25 tahun dari kisah cinta yang abadi pada hari Valentine. #Titanic kembali ke layar kaca dengan format remastered 4k 3D pada 10 Februari,” tulis @ParamountPics seperti dilihat penulis pada Rabu (11/1/2023).

Untuk menandai kembalinya film Titanic dengan versi remastered format 4K ke layar kaca bulan depan, Paramount Pictures juga telah merilis poster dan trailer terbaru film blockbuster tersebut.

Pada poster terbarunya tampak Jack memeluk Rose yang berdiri membelakangi kamera dengan latar berwarna putih.

Baca Juga: Sambil Menangis! Putri Candrawathi Takut ‘Digugat Cerai’ Ferdy Sambo:Apakah Suami Saya Masih Mencintai, Jika..

Titanic dijadwalkan mengisi layar bioskop pada 10 Februari 2023 mendatang dalam waktu yang terbatas.

Kendati demikian, jika dipantau melalui situs bioskop terkemuka di Indonesia penjualan tiketnya belum dibuka dan tidak ada informasi lebih detail terkait berapa lama film tersebut akan ada di bioskop.

Titanic menjadi salah satu karya James Cameron yang meraih kesuksesan sangat besar. Hal ini dibuktikan dengan dimenangkannya 11 penghargaan Academy Awards.

Sederet pujian dari para kritikus juga mewarnai perjalanan penayangan Titanic. Film bergenre sejarah romansa ini juga mendapat peringkat pertama di box office selama 15 minggu berturut-turut serta menghasilkan pundi-pundi sebesar 2,2 miliar dolar dari penayangannya di seluruh dunia.

Halaman:

Editor: Jinan Vania Barizky

Sumber: yoursay.suara.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X