KEBAYORAN BARU, AYOJAKARTA.COM-- Persija Jakarta akan menghadapi Persib Bandung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa 1 Maret 2022, pukul 20.30 WIB.
Bek Persija Jakarta, Maman Abdurrahman, menargetkan kemenangan atas Persib guna mendongkrak posisi Macan Kemayoran ke papan atas klasemen BRI Liga 1 2021/2022.
"Seperti coach bilang, kita semua sudah siap, kita dalam keadaan yang baik-baik saja, dalam kondisi yang bagus secara tim, secara individu, mudah-mudahan hasil PCR nanti juga bagus ya. Saya sebagai pemain, kita harus punya target memenangkan pertandingan karena kita harus mendekatkan poin kita ke tim yang ada di atas kita. Insya Allah kita bisa memenangkan pertandingan besok (malam ini-red)," ujarnya ketika konferensi pers sebelum laga, Senin 28 Februari 2022 kemarin.
Baca Juga: Lawan Barito Putera, Ini Persiapan Persija
Pemain bernomor punggung 56 itu menuturkan, saat ini Persija Jakarta dalam kondisi siap guna membawa pulang tiga poin atas Maung Bandung.
"Ya, mental adalah salah satu elemen yang sangat penting dalam suatu pertandingan, mulai dari fisik, teknik, taktik dan terakhir itu mental, dan itu yang menurut saya paling penting. Itulah yang selalu saya tekankan kepada pemain bahwa siapapun lawannya kita harus percaya diri, kita harus bekerja dan berjuang sampai akhir, sehingga hasilnya akan baik buat kita," katanya.
Menurut pemain yang pernah berseragam Persib Bandung itu, para pemain Persija harus fokus ketika menghadapi Maung Bandung. Pasalnya, seluruh pemain Maung Bandung dapat membahayakan lini pertahanan Macan Kemayoran.
Baca Juga: Setelah Kalahkan Persik, Persija Ditunggu Barito Putera dan Persib Bandung
"Buat saya sebagai pemain, saya mempersiapkan diri seperti pertandingan sebelumnya, setiap lawan yang saya hadapi adalah lawan yang bagus. Saya pikir siapapun lawannya saya harus memenangkan pertandingan, sama seperti sekarang semua lawan di liga ini semua bagus, saya harus fokus dan bekerja sama dengan tim. Mark Klok pemain yang bagus, saya pikir dia akan menjadi salah satu kunci pemain Persib. Buat secara pribadi, bahwa seluruh pemain Persib harus diwaspadai semuanya, mereka adalah ancaman buat kita dan kita harus waspadai mereka," jelasnya.
Pemain yang memiliki model rambut mohawk itu juga berharap agar pendukung Persija The Jakmania dan pendukung Persib Viking dapat mendoakan tim kesayangannya dari rumah.
Baca Juga: Ini Persiapan Persija untuk Hadapi Persik Kediri Malam Nanti di BRI Liga 1
"Saya pikir semuanya semoga pertandingan berjalan lancar, di lapangan maupun di luar lapangan semoga semuanya baik-baik saja, yang paling penting buat saya rivalitas itu selalu ada, mudah-mudahan bersaingnya secara positif semuanya, suporter maupun pemain semuanya secara sportif," katanya.
Artikel Terkait
Lawan Madura United, Riko Simanjuntak Waspadai Mantan Pemain Persija
Hanya Tersisa 11 Pemain Macan Kemayoran, Laga Persija Jakarta Lawan Madura United Resmi Ditunda
Lawan Persebaya Surabaya, Persija Jakarta Diperkuat Pemain Inti
Bek Persija Jakarta Targetkan 3 Poin dari Persebaya
Makan Konate Cetak 2 Gol ke Gawang Mantan Tim, Persija Terhindar dari Kekalahan