AYOJAKARTA.COM--Rafael Alun Trisambodo benar-benar menjadi sosok yang berhasil menyita perhatian publik setelah kasus penganiayaan yang dilakukan anaknya yakni Mario Dandy Satrio.
Setelah dicopot dari jabatannya dan akhirnya dipecat dari ASN, ia diperiksa oleh KPK hingga akhirnya ditetapkan sebagai tersangka terkait kasus penerimaan Gratifikasi.
Namun tak hanya berhenti sampai disitu saja 40 rekening dengan nilai total mencapai Rp 500 miliar diblokir oleh PPATK.
Belakangan Rafael curhat tentang keadaannya yang saat ini kekurangan, bahkan ia mengatakan uang Rp 45 juta untuk membayarkan THR para pegawainya saja ikut disita oleh petugas KPK.
Baca Juga: GEGER! Raffi Ahmad Diduga Sosok Inisial R yang Terlibat Kasus Pencucian Uang Rafael Alun Trisambodo
Selain itu ia merasa kehidupannya berbalik karena terjerat masalah ini. Kini hanya untuk makan saja ia merasa kesulitan akibat seluruh rekeningnya dan istrinya diblokir.
"Sekarang saya tidak punya uang, uang di rumah Rp 45 juta diambil, disita, saya sudah mohon (untuk tidak dibawa), kita mau bayar THR, tetap (dibawa), hidup sudah terbalik," ujar Rafael Alun dikutip dari akun Instagram @insta.nyinyir (31/3/2023).
"Rekening sudah diblokir semua. Kita seperti mau dibunuh enggak boleh makan, enggak boleh apa-apa. Tapi tetangga ada yang memberi makan," lanjutnya.
Pernyataan Rafael itu, merupakan hasil wawancara Rafael dengan sebuah program salah satu TV swasta di Indonesia, yang kemudian disoroti seorang penulis dan aktivis muda NU, Kalis Mardiasih lewat akun twitternya. Bahkan dalam akun twitter Kalis Mardiasih itu, disematkan potongan berita curhatan Rafael Alun itu.
Hingga berakhir dikomentari Kalis, "HAHAHHAHHAH, rasakno!!
Serta Merta, warganet pun turut menanggapi curhatan Rafael Alun tersebut dengan nada sinis.
"Ada ditempat lain tapi sandiwara dulu biar penyelidikan distop," tulis akun @brushedbyxx
"Heleh paling juga gimmick biar dikasihani, biar gak di penjara dan dapat gratifikasi, rakyat +62 sudah pintar-pintar mana bisa dikibuli," tulis akun @riskxxx
Artikel Terkait
Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Fadli Zon: FIFA Harusnya...
Patah Hati Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Hugo Samir: Semoga Nggak Dikucilkan!
Rafael Alun Sebut 8 Harta yang Disita KPK dari Rumahnya, Nomor Terakhir Paling Bikin Dirinya Sedih, Apa Itu?
Tuntut Keadilan! 3.332 Orang Tanda Tangani Petisi Tolak THR PNS 50 Persen, Kemenkeu Dianggap Tidak Revelan
Nekat! Dua Pencuri Terekam Kamera CCTV, Kompak Junjung Motor Lewati Portal Perkampungan dengan Santuy
Pinjaman KUR BRI 2023 Kerap Ditolak? Mungkin 5 Hal Ini yang Jadi Penyebabnya
Raffi Ahmad Trending di Twitter Terkait Kasus Dugaan Pencucian Uang Rafael, Netizen: Menantunya Kerja di RANS