AYOJAKARTA.COM - Melalui akun Twitter @infoBMKG, dilaporkan bahwa telah terjadi gempa bumi dengan magnitudo 2.7 di Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempa itu terjadi pada hari ini, Minggu (26/3) pukul 16:13:45 WIB
"#Gempa Dirasakan Magnitudo: 2.7, 26 Mar 2023 16:13:45 WIB," tulis BMKG dala cuitannya di Twitter.
BMKG mengatakan bahwa episenter gempa terletak pada koordinat 6.86 derajat Lintang Selatan dan 107.10 Bujur Timur. Pusat gempa berada di darat 6 km barat daya Kab. Cianjur dengan ke dalam 11 km.
Baca Juga: Amalan Sebelum Buka Puasa yang Dianjurkan dan Baik Dilakukan Selama Bulan Ramadan, Apa Saja?
"Lok:6.86 LS, 107.10 BT (Pusat gempa berada di darat 6 km barat daya Kab. Cianjur), Kedlmn:11 Km, " ungkapnya kembali.
Selain itu gempa ini juga dirasakan dengan (Skala MMI) II yakni ada wilayah Cibeber, Warungkondang, Cianjur. Sedangkan untuk skala MMI III ada wilayah Cugenang dan Cipanas.
"Dirasakan (MMI) II Cibeber, II Warungkondang, II Cianjur, III Cugenang, III Cipanas #BMKG, " kata BMKG terakhir.
Adapun skala II MMI ini bisa diartikan sebagai suatu getaran yang dirasakan oleh beberapa orang, benda-benda ringan yang digantung bergoyang.
Sedangkan skala III MMI berarti getaran dirasakan nyata dalam rumah. Terasa getaran seakan-akan ada truk berlalu.
BMKG juga meminta warga sekitar untuk tetap berhati-hati terhadap gempa bumi susulan yang mungkin terjadi.
Untuk gempa ini belum ada informasi terkait tentang berapa jumlah korban dan kerugian yang diakibatkan bencana alam ini.
Selanjutnya, pastikan informasi resmi gempa bumi ini hanya bersumber langsung dari BMKG yang disebarkan melalui kanal komunikasi resmi yang telah terverifikasi (Instagram/Twitter @infoBMKG), website (http://www.bmkg.go.id atau inatews.bmkg.go.id), telegram channel (https://t.me/InaTEWS_BMKG) atau melalui Mobile Apps (IOS dan Android): wrs-bmkg atau infobmkg.***
Artikel Terkait
Prabowo Tak Takut Hadapi Anies Di Pilpres 2024! NasDem Berikan Semangat untuk Persahabatan?
Terlibat Kasus 300 Triliun Sri Mulyani, Rumah Mewah Ganjar Disita KPK, Benarkah Faktanya?
UPDATE BMKG! Gempa Bumi 2.7 Magnitudo Guncang Kabupaten Cianjur, Titik Lokasi Berada di Darat
WAJIB TAHU! Mau Khatam Al-Quran Selama Bulan Ramadan? Cek Tips Jitunya di Sini!