AYOJAKARTA.COM - Kembali terungkap fakta baru pada persidangan kasus pembunuhan Brigadir J oleh Ferdy Sambo.
Fakta baru kelakuan Ferdy Sambo tersebut diungkapkan oleh mantan Kasatreskrim Ridwan Soplanit yang hadir memberi kesaksian pada sidang terdakwa Bharada E, Ricky Rizal dan Kuat Maruf.
Ridwan Soplanit mengungkapkan hal yang mengejutkan di mana kejadian di Duren Tiga buka tembak menembak Brigadir Yosua dengan Bharada E, melainkan ada campurtangan Ferdy Sambo.
Ridwan Soplanit mengaku mengetahui jika saat itu 8 Juli 2022 bukanlah sebuah insiden tembak menembak, namun Brigadir Yosua yang ditembak.
“Bahwa memang terjadi ada, bukan terjadi peristiwa tembak menembak tapi ada peristiwa menembak, Yosua ditembak,” ujar Ridwan kepada majelis hakim.
“Oleh siapa?” tanya hakim.
“Oleh Bharada E dan FS (Ferdy Sambo),” ungkap Ridwan.
Baca Juga: Kartu Truf dalam Buku Hitam Diduga jadi Sumber Kekuatan Ferdy Sambo
Artikel Terkait
Harta, Tahta, dan Fakta Ferdy Sambo yang Selalu Selangkah Lebih Unggul
Diisukan Memanas, Ini Dia 5 Poin Perbandingan Krishna Murti vs Ferdy Sambo dari Profil hingga Kontroversi
Babak Baru Perang Bintang di Mafia Tambang: Kabareskrim Komjen Agus Andrianto vs Ferdy Sambo Dkk
Mengejutkan! Kamaruddin Simanjuntak Ungkap Bukti Jika Ferdy Sambo Dapat Dukungan dari Kepolisian Atas Kasusnya
Ini Dia 4 Inisial R yang Paling Berani Dalam Membongkar Kasus Ferdy Sambo, Nomor Terakhir Bikin Ketar-ketir