Viral Batal Nikah Minta Mahar Sertifikat, Klarifikasi Pihak Perempuan Justru Tuai Hujatan Netizen

- Jumat, 2 Desember 2022 | 14:12 WIB
 Klarifikasi Pihak Perempuan calon pengantin yang batal nikah
Klarifikasi Pihak Perempuan calon pengantin yang batal nikah

AYOJAKARTA.COM--Beberapa hari ini sempat beredar video viral di TikTok, hingga trending di pencarian dengan judul Viral Batal Nikah Minta Mahar Sertifikat.

Bermula saat akun TikTok @kayeeesss_ mengunggah postingan video yang memperlihatkan momen persiapan pernikahan dengan calon laki-laki yang menjadi pilihannya.

Dalam video itu, nampak perempuan ini sudah mempersiapkan pernikahannya mulai dari belanja untuk hari H, mempersiapkan seragam bridesmaid, dan cetak undangan sudah selesai.

Baca Juga: Viral Guru Buang Kue Pemberian Murid, Cek Fakta Sebenarnya di Sini

Bahkan seminggu sebelum pernikahan, perempuan yang nampak di video ini telah melangsungkan bridal shower bersama para sahabatnya.

Akan tetapi ia mendapat kabar buruk tiga hari sebelum hari pernikahannya.

Dalam video itu, sang perempuan menyebut bahwa undangan dan foto prewedding yang disebar merupakan namanya tetapi begitu hari H pernikahan, pengantinnya bukan si wanita tersebut.

Dan disebutkan pula bahwa perempuan ini merasa sakit hati, hingga membakar undangan dan foto-fotonya bersama laki-laki calon pendampingnya itu.

Baca Juga: Viral Wanita Gagal Nikah H-3 hingga Bakar Undangan, Alasannya Mengejutkan!

Awalnya netizen merasa terenyuh dan iba kepada pihak perempuan karena menilai pihak laki-laki tidaklah bertanggung jawab kepada pihak perempuan.

Namun kini, pihak calon mempelai pria tersebut sudah memberikan klarifikasinya terkait pembatalan pernikahan itu.

Video balasan itu pun diunggah melalui akun TikTok Ryan Dono, yang diketahui adalah calon suami dari perempuan yang mengaku gagal nikah.

Dalam postingan itu, laki-laki tersebut memberikan klarifikasi, yang membatalkan pernikahan adalah dari pihak perempuan.

Baca Juga: Viral! Tanggapan Kontroversial Gitasav Tentang Piala Dunia 2022 Qatar Trending Berhari-hari

Halaman:

Editor: Kiki Dian Sunarwati

Sumber: Tiktok @kayeeesss_, instagram @lambe_danu_official

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X