XL e-SIM Memiliki Keuntungan Fantastis, Bahkan Double Bonus Kuota Setahun Penuh

- Selasa, 28 Maret 2023 | 21:58 WIB
XL e-SIM (Twitter @myXL)
XL e-SIM (Twitter @myXL)

AYOJAKARTA.COMXL Axiata merupakan salah satu operator yang menghadirkan layanan e SIM di Indonesia.

e SIM (embedded SIM Card) bisa diartikan sebagai sebuah komponen yang tertanam pada mesin smartphone, sehingga pelanggan tidak perlu menggunakan SIM Card untuk dapat menikmati layanan XL.

Produk e SIM ini sudah mulai dirilis pada 21 Maret 2023 agar para pelanggan setia XL Axiata bisa menikmati e SIM 

Baca Juga: XL Axiata Terus Tumbuh dan Raih Laba Bersih Rp 1,3 riliun di 2021, Investasi Jaringan Demi Digitalisasi

Adapun cara untuk menikmati produk ini sebagaimana telah dikutip dalam laman resmi website www.xl.co.id  diantaranya sebagai berikut :

  1. Bagi pelanggan yang belum memiliki nomor XL, dapat beli e SIM XL di website http://store.xl.co.id (saat ini hanya berlaku untuk nomor XL prabayar).

  2. Bagi pelanggan yang sudah memiliki nomor XL, dapat mengganti kartunya ke e SIM di beberapa XL Center (berlaku untuk XL prabayar & prioritas).

Baca Juga: Karyawan XL Axiata Salurkan Bantuan untuk Korban Gempa Banten

Selain itu, keuntungan buat pelanggan yang menggunakan e SIM yakni proses pembelian nomor XL yang cepat dan instan (tidak perlu datang ke toko, tidak ada waktu pengiriman).

Kedua,  pelanggan akan mendapatkan bonus kuota yang lebih besar dan masa aktif yang lebih panjang.

Dan terakhir bagi pengguna iPhone, sekarang bisa menggunakan 2 nomor sekaligus (1 SIM fisik + 1 e SIM).

Baca Juga: Jaringan 4G XL Axiata Jangkau Sebagian Besar Kecamatan di Sulawesi Tenggara Demi Tingkatkan Literasi Digital

Kemudian kartu XL e SIM ini juga menawarkan bonus double kuota setahun penuh. 

"Buruan beralih ke XL e SIM buat dapetin Bonus total kuota hingga 166GB cuma 60ribu!, Cek sekarang di sini bit.ly/ESIMWebstoreTW," kata cuitan twitter myXL yang dikutip AyoJakarta.com pada Selasa (28/3).

Halaman:

Editor: Desi Kris

Sumber: xl.co.id

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X