AYOJAKARTA.COM - Belakangan ini film Pengabdi Setan 2 Communion memang tengah menjadi perbincangan hangat.
Film horor besutan Joko Anwar ini menjadi trending topik di Twitter beberapa hari terakhir.
Semenjak penayangan hari pertamanya pada 4 Agustus 2022, film Pengabdi Setan 2 yang berlatar di rumah susun ini semakin banyak diperbincangkan di berbagai media sosial.
Baca Juga: Tantri Kotak Ngaku Nyesel Nonton Pengabdi Setan 2 Communion, Ini Alasannya
Respon positif dari para penonton semakin membuat penasaran mereka yang belum menonton film Pengabdi Setan 2 Communion ini.
Dilansir AyoJakarta.com dari akun Instagram @jokoanwar tercatat sudah lebih dari 1jt penonton di hari kedua penayangan sampai dengan jam 16.00 hari ini, 5 Agustus 2022.
Joko Anwar merasa sangat bangga atas karyanya yang mendapat respon positif dan antusiasme dari masyarakat.
"Buat para pekerja film, hadiah yang paling berharga dna berasa adalah kalau bisa liat penonton senang dan puas kayak gini," tulis Joko Anwar di akun Instagram miliknya pada, Jumat 5 Agustus 2022.
Ia juga mengungkapkan bahwa respon positif dan antusias dari masyarakat adalah kebanggan tersendiri yang tak bisa diukur oleh uang ataupun piala.
Artikel Terkait
Lirik Lagu Rahasia Dendam The Spouse, Soundtrack Film Pengabdi Setan 2 Communion
Misteri di Balik Lokasi Syuting Film Horor Pengabdi Setan 2: Communion, Rumah Susun yang Kosong 15 Tahun
Link Nonton Streaming Film Pengabdi Setan 2 Communion Sudah Tersedia? Klik di Sini
Spoiler Scene Film Pengabdi Setan 2 Communion yang Bikin Syok, Adegan Ratu Felisha Mencekam Banget!
Review Pengabdi Setan 2 Communion Tayang Perdana 4 Agustus 2022 Mulai Bemunculan, Ending Film Disorot