AYOJAKARTA.COM – Farel Prayoga, Penyanyi cilik yang semakin terkenal sejak tampil menyanyi di hadapan Presiden Joko Widodo. Ternyata setelah terkenal Farel pernah berangkat ke sekolah menggunakan jet pribadi.
Pada saat Farel tampil bernyanyi di depan Presiden Joko Widodo, Farel sempet mendapat nasehat yaitu boleh bernyanyi tapi jangan sampai meninggalkan sekolah.
Dari nasehat Jokowi itulah Farel menjadi lebih bersemangat untuk sekolah dan tidak mau bolos sekolah walaupun jadwalnya manggungnya padat.
Baca Juga: Dihujat dan Dihina Netizen, Denise Chariesta Tidak Dendam Justru Berterimakasih
Farel menjadi penyanyi yang viral berkat lagu Ojo Dibandingke ciptaan Abah Lala. Semenjak viral, dirinya mendapat banyak tawaran manggung di berbagai tempat bahkan di luar Jawa.
Pada acara Brownis, Farel meceritakan pengalaman uniknya yang berangkat sekolah menggunakan jet pribadi. Pengalamannya ini terjadi ketika Farel usai manggung di Batulicin, Kalimantan.
Farel meminta krunya untuk membawa baju seragam sekolah agar setelah usai acara di Kalimantan dirinya bisa langsung terbang ke Banyuwangi dan berangkat sekolah.
Baca Juga: 3 Ciri Psikopat yang Ada Pada Ferdy Sambo Menurut Kamaruddin Simanjuntak, Apa Saja?
Kebetulan pada saat itu jadwal penerbangan Farel akan sampai di Banyuwangi pada pagi hari jadi Farel bisa mengejar jam sekolahnya. Farel Prayoga memang lahir dan tinggal di Kabupaten Banyuwangi.
Itu merupakan pengalaman pertama Farel menaiki pesawat jet. Farel mengaku merasa takut, ditambah lagi pada saat itu cuaca sedang tidak begitu baik karena diselimuti dengan mendung.
Ketakutan Farel bertambah ketika merasakan goncangan di dalam pesawat. Sesampainya Farel di sekolah, teman-teman Farel memuji perihal dirinya yang baru saja naik pesawat jet.
Tapi walaupun Farel sudah menjadi Penyanyi cilik yang terkenal, teman-teman sekolahnya tidak merubah perlakuannya kepada Farel.
Baca Juga: Perang Bintang Polri Makin Panas: Hendra Kurniawan dan Ferdy Sambo Buka Suara Terkait Tambang Ilegal
Saat ini Farel sudah memiliki jam terbang menyanyi yang cukup tinggi. Tapi ternyata selama bernyanyi dari panggung ke panggung, Farel mendapati adanya kesulitan.
Artikel Terkait
Terpopuler! Terciduk sedang Beribadah, Akhirnya Terungkap Agama Farel Prayoga Sebenarnya
Buat Klarifikasi Isu Trending, Farel Prayoga : Itu Bohong Ya Teman-teman
Sempat Disebut Privasi, Ternyata Inilah Agama Farel Prayoga Sesungguhnya!
Sebut Berubah Sejak Terkenal, Agung Blarak Ungkap Kisah Farel Prayoga Sebelum Viral: Ngamen dari Jam 2 Pagi