Berpotensi Ancam UMKM, Pemerintah Bakar 7363 Bal Pakaian Bekas Impor Ilegal Senilai Rp 80 Miliar

- Jumat, 31 Maret 2023 | 14:07 WIB
Pemusnahan ribuan bal baju beks impor di Cikarang (Humas Bea Cukai)
Pemusnahan ribuan bal baju beks impor di Cikarang (Humas Bea Cukai)

AYOJAKARTA.COM - Pemerintah melakukan pembakaran sebanyak 7.363 bal pakaian bekas impor ilegal yang nilainya ditaksir mencapai Rp 80 miliar.

Pakaian bekas impor ilegal itu dibakar di Tempat Penimbunan Pabean (TPP) Direktorat Jenderal Bea Cukai, Kawasan Industri Jababeka III, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (28/3/2023.

Pakaian bebas impor ilegal sebanyak 7.363 bal ini ditemukan di daerah Jabodetabek.

Diketahui bahwa sebelumnya tim Bea Cukai dan Bareskrim Polri telah melakukan operasi di beberapa wilayah stretegis seperti Jakarta, Banten dan Jawa Barat.

Baca Juga: Tips bagi Pelaku UMKM yang Pinjaman KUR BRI 2023 Ditolak Mantri, Cukup Ikuti Saran Ini dan Jangan Panik!

Dikutip dari Instagram @kepoin_trending yang dikutip AyoJakarta.com pada Jumat 31 Maret 2023 berikut ulasannya.

Menteri Perdagangan, Zulkifli Hasan nampak hadir dalam pembakaran pakaian bekas tersebut.

Menteri Perdagangan dan Menteri Koperasi UKM bersama-sama membakar 7.363 bal pakaian bekas impor ilegal tersebut.

Selain itu dihadiri juga Kepala Bareskrim Polri, Agus Andrianto, Dirjen Bea Cukai Askolani, Kepala Divisi Humas Polri Dedi Prasetyo, Dirtipideksus Bareskrim Polri Wisnu Hermawan dan Jampidum Kejaksaan Agung.

Baca Juga: Tak Hanya Fokus Tingkatkan Kapabilitas UMKM, BRI Telah Berkontribusi 65,4% Inklusi Keuangan Indonesia

Pembakaran pakaian bekas ini juga merupakan penindakan hasil dari kerja sama Bea Cukai Kementerian Keuangan (Kemenkeu) dengan Bareskrim Polri.

Pemusnahan ini dilakukan sebagai upaya pemerintah menyelamatkan pelaku UMKM Indonesia yang mulai tergerus karena adanya barang bekas impor ilegal ini.

Hal itu juga telah disampaikan oleh Teten Masduki selaku Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah (UKM) Indonesia.

Baca Juga: Info KUR BRI 2023: Ternyata KUR BRI 2023 Juga Ditawarkan Bagi UMKM Pemula! Asal Syaratnya…

Halaman:

Editor: Fathul Amanah

Sumber: Instagram @kepoin_trending

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X