AYOJAKARTA.COM---Mario Dandy Santrio tersangka kasus penganiayaan terhadap David Ozora kini kembali mencuri perhatian publik.
Pasalnya sebuah video yang menyatakan permintaan maafnya viral hingga banyak digunjing warganet.
Hal ini dikarenakan sikap Mario Dandy yang tersenyum usai menyatakan rasa penyesalannya dan permintaan maaf kepada David Ozora.
"Iya ada (pembelaan) nanti disampaikan di persidangan. Saya sangat menyesal dan saya mohon maaf," kata Mario dikutip dari akun Instagram @lambenyinyiir (26/5/2023).
Namun tak hanya itu, dalam video tersebut juga terlihat kabel ties yang mengikat tangan Mario Dandy dapat dilepas dan dipasangkan kembali, berbeda dengan perlakuan terhadap tersangka lainnya.
Hal ini pun semakin menuai gunjingan netizen, salah satunya terlihat dalam kolom komentar yang dituliskan oleh akun @andya_799.
"Duitnya masih kenceng kayanya," tulis akun @andya_799.
"Lihat nih Kepolisian Indonesia, malu apa gak ya," tulis akun @t.yashin.hijab.
"Duit masih banyak, masih bisa cengar-cengir," tulis akun @vitasastrodinoto.
Baca Juga: Kuasa Hukum David Ozora Tersulut! Tuntut Hukuman Mario Dandy Lebih Berat dari Seharusnya, Kenapa?
Sebelumnya kasus penganiayaan terhadap David Ozora ini menuai perhatian publik.
Tak hanya Mario Dandy yang akhirnya akan menghadapi meja hijau, sang Ayah yakni Rafael Alun Trisambodo juga terkena imbas yang sangat besar.
Ia yang merupakan pejabat di Dirjen Pajak akhirnya harus kehilangan pekerjaan serta ditahan atas dugaan kasus penerimaan gratifikasi.
Artikel Terkait
Sidang Kasus Penganiayaan Berat Makin Dekat, Mario Dandy Ungkap Permintaan Maaf, Ekspresinya Bikin Geram!
Polisi Beri Pesan Pada Masyarakat Soal Penipuan Jastip Tiket Konser Coldplay: Semoga Menjadi Pelajaran!
Kembali di Posisi Ketiga Survei Litbang Kompas, Ini Kata Anies Baswedan!
PARAH! Wabup Rohil Auto Dikroyok Netizen Usai Kepergok Ngamar dengan Bawahannya: Memalukan!
Gibran Angkat Bicara Soal Turunnya Elektabilitas Ganjar Pranowo: Kita Pantau Terus!
Nekat! Penumpang Ini Tiba-tiba Buka Pintu Darurat Pesawat Asiana Airlines Saat Ketinggian 200M dari Landasan
Wakil Bupati Rokan Hilir dan Kabid Dispenda yang Digerebek di Hotel Telah Dipulangkan, Ini Alasannya