Datangi Persidangan Besok, Kamaruddin Simanjutak Ungkap 12 Saksi Keluarga Brigadir J Siapkan Mental

- Senin, 24 Oktober 2022 | 19:22 WIB
Kuasa hukum keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak beri keterangan.  (Foto: Istimewa)
Kuasa hukum keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak beri keterangan. (Foto: Istimewa)

AYOJAKARTA.COM--Kuasa hukum keluarga Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J siap hadir dalam persidangan besok pagi, Selasa (25/10/2022).

Mereka akan menjadi saksi dalam sidang perkara dengan terdakwa Bharada E. Sidang rencananya akan dimulai pukul 09.00 WIB.

Baca Juga: Siap Bertempur di Sidang Ferdy Sambo Besok, Kamaruddin Simanjuntak Rela Ongkosi 12 Saksi dari Brigadir J

Diketahui saat sidang pembacaan surat dakwaan terhadap terdakwa Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu atau Bharada E, Majelis hakim meminta jaksa penuntut umum (JPU) untuk menghadirkan 12 orang saksi dari pihak korban dan keluarga korban.

Kedua belas orang saksi itu, adalah Kamarudin Simanjuntak, Samuel Hutabarat, Rosti Simanjuntak, Marezal Rizky, Yuni Artika hutabarat, Devianita Hutabarat, Novitasari Nadea, Rohani Simanjuntak, Sanggah Parulian, Rosline Emika Simanjuntak, Indrawanto Pasaribu, dan Vera Mareta Simanjuntak.

Baca Juga: Keluarga Brigadir J Siap Hadir di Sidang Bharada E Pekan Depan, Ini Kata Tim Kuasa Hukum

Dari ke 12 orang saksi tersebut salah satunya merupakan tim penasihat hukum keluarga Brigadir J yakni Kamaruddin Simanjuntak.

Menurut Kamaruddin Simanjutak saat ini sejumlah persiapan telah dilakukan oleh  keluarga Brigadir J.

Baca Juga: Permohonan Maaf Bharada E Diterima Keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjutak Singgung Ini pada Ferdy Sambo

Terutama mental, karena mereka akan memberi keterangan dalam persidangan serta memohon doa agar seluruhnya dapat berjalan lancar dan kembali pulang dengan selamat.

“Persiapan kedua ya mempelajari berkas perkara yang sudah mereka pernah ucapkan,” jelas Kamaruddin Simanjutak dikutip dari pmjnews.com dalam artikel Lawyer: Maaf Bharada E Diterima, Jangan Kayak Ferdy Sambo Berkelit Terus

Baca Juga: Pengadilan Negeri Jaksel Telah Gelar Sidang Obstruction of Justice Anak Buah Sambo, Bagaimana Nasib Mereka?

Peristiwa pembunuhan Brigadir J sudah bergulir sejak bulan Juli 2022 dan belum menemukan titik terang.

Namun fakta mulai digelarnya sidang perdana kasus pembunuhan Brigadir J memunculkan harapan untuk semua pihak terutama keluarga Brigadir J dalam menemukan keadilan.

Baca Juga: Bharada E Akui Tak Mampu Tolak Perintah Ferdy Sambo Bunuh Brigadir J, Pakar Hukum UI : Ricky Saja Bisa Menolak

Halaman:

Editor: Kiki Dian Sunarwati

Sumber: pmjnews.com, Bandungbarat.suara.com

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X