AYOJAKARTA.COM -Gempa bumi merupakan getaran atau gesekan lempengan bumi yang terjadi di permukaan bumi akibat pelepasan energi dari dalam secara tiba-tiba sehingga terciptanya gelombang seismik.
Gempa Bumi biasanya disebabkan oleh pergerakan kerak Bumi. Gempa Bumi atau pergeseran lempengan Bumi yang berpusat di dasar laut dan menyebabkan terjadinya tsunami.
Tak hanya tsunami, akibat dari pergerakan lempengan ini juga menyebabkan terjadinya bencana alam lain seperti, longsor, bangunan roboh yang dapat mengakibatkan banyak korban.
Namun, tidak semua Gempa Bumi dapat menyebabkan hal tersebut, lantaran ada beberapa Gempa Bumi yang hanya memiliki getaran kecil sehingga tidak berpotensi bencana lain.
Baca Juga: Geger! Denise Chariesta Bongkar Aib Sendiri! Netijen: Ajak Dia ke Psikolog
Baru-baru ini wilayah Jawa Barat mengalami pergerakan lempengan bumi diberbagai wilayah, bahkan gempa bumi yang dihasilkan mengakibatkan kerusakan yang amat parah seperti yang terjadi di Cianjur.
Tak hanya di Cianjur, gempa juga terjadi di Bengkulu. Berdasarkan keterangan dari BMKG, gempa tersebut berkekuatan 4,2 Magnitudo.
Hal ini disampaikan di laman Instagram milik BMKG wilayah 2 @bmkgwilayah2. Gempa terjadi pada Senin, 28 November 2022, pukul 13.59 WIB.
Guncangan tersebut berjarak 15 kilometer Tenggara Enggano, Bengkulu. Gempa berpusat di laut berkedalaman 10 kilometer. Lokasi 5.35 LS - 102.41 BT.
Baca Juga: Hasil Pertandingan Grup E Piala Dunia Qatar 2022: Spanyol Harus Puas Berbagi Angka Melawan Jerman
BMKG dalam keterangan resminya menegaskan bahwa gempa ini tidak berpotensi tsunami. Sehingga warga daerah Bengkulu tidak perlu khawatir.
Sontak unggahan tersebut mendapatkan banyak komentar dari para masyarakat yang merasa khawatir.
"Astaghfirullah kaget, semoga dalam lindungan Allah SWT yang di Bengkulu yang sama-sama diguncang gempa," tulis @fisiotravellerfitei99.
Adapun akibat dari unggahan tersebut membuat warganet salah kira lantaran terlalu seringnya gempa di Cianjur, sehingga ada beberapa yang mengira gempa tersebut terjadi di Cianjur.
Artikel Terkait
Nonton Siaran Langsung Korea Selatan vs Ghana di Piala Dunia 2022, Kick Off Jam 20.00 WIB, di Sini Gratis!
4 Polisi Hilang Dikonfirmasi, Begini Kronologi Helikopter Polri Jatuh di Bangka Belitung
Stop Body Shaming! Berikut 8 Dampak Negatif Body Shaming
Hasil Pertandingan Grup E Piala Dunia Qatar 2022: Spanyol Harus Puas Berbagi Angka Melawan Jerman
Geger! Denise Chariesta Bongkar Aib Sendiri! Netijen: Ajak Dia ke Psikolog