AYOJAKARTA.COM---Bantuan sosial PKH tahap 1 tahun 2023 secara simbolis telah diberikan ke dua daerah yaitu Kabupaten Bulungan (23/1) dan Kota Tarakan (25/1), Kalimantan Utara.
Hal ini merupakan kabar gembira bagi penerima Bansos PKH tahap 1 di tahun 2023 karena secara simbolis bantuan PKH telah diberikan ke dua daerah yang artinya Bansos PKH ini akan segera disalurkan oleh Kementerian Sosial Republik Indonesia ke seluruh daerah di tanah air.
Nantinya bantuan PKH tahap 1 tahun 2023 ini segera disalurkan ke seluruh keluarga penerima manfaat yang ditetapkan sebagai penerima Bansos PKH tahap 1 tahun 2023 oleh Kemensos RI.
Maka dari itu bagi penerima Bansos PKH tinggal menunggu waktu saja secara nasional ataupun secara merata.
Dikutip Ayojakarta.com dari akun Instagram Linjamsosoke pada (28/1/23) Anggota komisi VI DPR RI Deddy Yevri Hanteru Sitorus yang didampingi Plt Direktur Jaminan Sosial Faisal dan Kepala Sentra Terpadu Kartini Temanggung, Iyan Koesmadiana menyerahkan secara simbolis Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan dan atensi dalam Kegiatan konsolidasi Program Keluarga Harapan Tahun 2023 kepada 50 Keluarga Penerima Manfaat Program Keluarga Harapan (KPM PKH).
Mereka adalah penerima manfaat yang memiliki potensi usaha dan 49 penerima Program Atensi di kecamatan Tanjung Selor, Kabupaten Bulungan, Provinsi Kalimantan Utara (23/1).
Adapun Bantuan Sosial yang diberikan dalam kesempatan tersebut adalah sebagai berikut:
Baca Juga: Kabar Gembira! Tidak Punya PKH Bisa Dapat KIP PIP? Cek Syaratnya di Sini
1. Penyaluran Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan di Provinsi Kalimantan utara senilai Rp. 54.307.250.000
2. Penyaluran Bantuan Sosial Program Keluarga Harapan di Kabupaten Bulungan senilai Rp. 9.452.650.000
3. Penyaluran Bantuan Atensi berupa bagi penyandang disabilitas, dukungan pemenuhan kebutuhan, bantuan pengembangan kewirausahaan dan tambahan nutrisi senilai Rp. 127.575.000
Beberapa hari kemudian, di tanggal 25 Januari 2023, Menteri Sosial Rismaharini Bersama dengan Anggota Komisi VI DPR RI, Deddy Yevri Hanteru Sitoris dan Walikota Tarakan Khairul menyerahkan secara simbolis Bantuan sosial PKH dan atensi dalam kegiatan Konsolidasi Program Keluarga Harapan dan Penyerahan Bantuan Sosial Atensi Tahun 2023 di Kota Tarakan, Provinsi Kalimantan Utara.
Artikel Terkait
Ya Allah Ini Orang! Rasmus Paludan Ancam Bakar Quran Setiap Jumat Sampai Swedia Diterima NATO
Bulan Rajab Tiba, Sudah Tahu Sejarah Isra Miraj? Ternyata Miliki Keistimewaan Ini!
Jangan Sampai Salah Kaprah! Inilah Faedah Puasa Rajab Menurut Ustadz Abdul Somad
KIP Kuliah 2023 Dibuka Februari, Masih Bingung Syarat dan Alurnya? Berikut Penjelasan Terbaru
Wow! Aktor Kondang Tio Pakusadewo Menjalankan Bisnis Ganja!
Blak-blakan! Kamaruddin Simanjuntak Sebut Hanya Richard Eliezer yang Tulus dalam Pledoinya, Alasannya Begini..
Update Obstruction of Justice Kasus Pembunuhan Brigadir J, Ini Tuntutan Kepada Arif Rachman Arifin!
Selalu Tampil Ceria di Hadapan Jutaan Penggemar, Ternyata Ini Lagu yang Membuat Nyali Bunda Corla Sirna
Peran Ketua IPW Sugeng Teguh Santoso, dari Sekedar Feeling Sampai Ferdy Sambo Kehilangan Jabatan Penting
Ngeri! Seorang Polisi di Lampung Tombak Tetangga