AYOJAKARTA.COM - Richard Eliezer Pudihang Lumiu yang dituntun oleh JPU dijatuhi hukuman pidana selama 12 tahun dalam kasus pembunuhan Brigadir Yosua.
Sidang lanjutan yang diadakan di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada tanggal 25 Januari 2023 dalam pembacaan pledoi atau nota pembelaan oleh Richard Eliezer menuai banyak dukungan dari berbagai pihak termasuk dukungan yang dating dari Mahfud MD.
Sebelumnya Mahfud MD sangat mengapresiasi kejujuran yang dilakukan oleh Richard Eliezer yang mengatakan bahwa kasus ini bukanlah tembak menembak namun ini adalah kasus pembunuhan pada keterangannya tanggal 08 Agustus 2022.
Sejak saat itulah semua cerita palsu yang di ungkap oleh Ferdy Sambo menjadi terang dengan adanya kejujuran Richard Eliezer.
Sejak itu Ferdy Sambo juga mengaku bahwa dirinya adalah pembuat skenario dalam kasus pembunuhan berencana Brigadir Novriansyah Yosua Hutabarat.
Nota pembelaan atau pledoi yang dibacakan Barada Eliezer berjudul “ Apakah harga kejujuran akan dibayar 12 tahun penjara ?”
Baca Juga: Mahfud MD Berharap Bharada E Dihukum Lebih Ringan: Kamu Jantan, Harus Tabah Menerima Vonis!
Pledoi yang disampaikan oleh Barada Eliezer menuai banyak simpatik dan komentar dari berbagai pihak termasuk Mahfud MD.
Selain Ucapan maaf dan perjuangan yang diutarakan oleh Barada Eliezer, Ia tak luput memeberikan ucapan terimakasih kepada Bapak Presiden, dan kepada semua pihak termasuk Mahfud MD.
Hal ini kemudian membuat Mahfud MD memberikan postingan di laman pribadinya.
“Adinda Richard Eliezer. Sy senang, saat membaca pledoi td kamu mengucapkan terimakasih kepada banyak pihak, termasuk kpd sy. Sy berdoa agar kamu mendapat hukuman ringan, tp itu semua terserah kepada majelis hakim. Kita harus sportif dalam berhukum bhw hakimlah yang berwenang memutus hukuman," cuitan Mahfud MD di akun Twitter @mohmahfudmd.
Hal ini sontak membuat banyak orang untuk berkomentar.
Artikel Terkait
Tak Gentar! Mahfud MD Lawan Bigadir Jenderal yang Ingin Pengaruhi Vonis Hukum Ferdy Sambo, Kerahkan Pihak Ini
Feeling Mahfud MD Hukuman Richard Eliezer Bakal Ringan, Tapi Minta Bharada E Tetap Jantan Terima Vonis Hakim
Mahfud MD Kirim Surat Balasan untuk Richard Eliezer, Warganet Mendeteksi Ada Kode Keras Ini di Dalamnya!
Terpopuler: Mahfud MD Berdoa Agar Richard Eliezer Hanya Dijatuhi Hukuman Ringan, tapi.....
Mahfud MD Hadir ke Persidangan Bawa Bukti Penting untuk Bebaskan Bharada E, Ferdy Sambo Kaget? Cek Faktanya!