Inilah Tips Sehat Berbuka Puasa Ramadan dari Ahli Kesehatan, Ternyata Ada Makanan yang Perlu Dihindari!

- Minggu, 26 Februari 2023 | 16:26 WIB
dr.Saddam Ismail (pexels.com)
dr.Saddam Ismail (pexels.com)

AYOJAKARTA.COM - Sebentar lagi umat Islam memasuki bulan Ramadan yang penuh berkah.

Di bulan Ramadan, umat Islam yang telah baligh diwajibkan menjalankan ibadah puasa pada siang harinya selama sebulan penuh yakni 29 atau 30 hari.

Puasa Ramadan memiliki banyak faedah, mulai dari meningkatkan keimanan, mendekatkan diri kepada Allah SWT, melatih kesabaran, mendapatkan pahala, bahkan bermanfaat untuk kesehatan.

Baca Juga: Tajir Melintir! Kekayaan Mario Dandy Disorot Gara-gara Kasus Penganiayaan, Intip Potret Kemewahan Usaha Kosnya

Menurut istilah, puasa di dalam Islam merupakan ibadah menahan diri dari makan dan minum, dan beberapa hal yang membatalkan mulai terbit fajar hingga terbenamnya matahari.

Sebelum fajar tiba, umat Islam yang menjalankan ibadah puasa diperintahkan makan terlebih dahulu atau yang disebut dengan sahur, dan ketika matahari tenggelam atau waktu maghrib tiba diperintahkan untuk segera berbuka.

Berbicara mengenai kesehatan, dr. Saddam Ismail berbagi tips sehat berbuka puasa, dikutip dari kanal YouTube Saddam Ismail, pada Minggu 26 Februari 2023.

Apakah menu berbuka puasa teman-teman sudah sehat atau baru sekedar enak saja?

"Waktu berbuka puasa itu memegang peranan penting kesehatan kita selama kita berpuasa," tutur dr. Saddam Ismail.

Berikut hal yang perlu dilakukan ketika berbuka puasa agar tubuh tetap bugar dan sehat menurut dr.Saddam Ismail:

1. Jangan makan berat terlebih dahulu

Saat berbuka kondisi perut masih kosong, apabila langsung diisi dengan makanan berat apalagi jika berlebihan, dapat menyebabkan masalah pencernaan seperti perut kembung, begah, mual, bahkan sakit.

Meskipun hal ini tidak terjadi pada semua orang.

Untuk menghindari hal tersebut lebih baik mulailah dengan makanan yang ringan misal takjil, kurma, kolak tanpa santan, puding maupun bubur dan jangan berlebihan.

Halaman:

Editor: Aulli R Atmam

Sumber: Youtube @Saddam Ismail

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X