Meninggal di Usia Muda Jadi Korban Pembacokan, Ini Fakta Arya Saputra yang Makamnya Harum Mewangi

- Jumat, 17 Maret 2023 | 21:55 WIB
Viral di media sosial terkait makam Arya Saputra berbau wangi sewaktu subuh (Instagram@insta_julid)
Viral di media sosial terkait makam Arya Saputra berbau wangi sewaktu subuh (Instagram@insta_julid)

AYOJAKARTA.COM - Pada Jumat 10 Maret 2023 lalu, warga di Simpang Pomad, Bogor Jawa Barat dikejutkan dengan aksi Pembacokan seorang pelajar bernama Arya Saputra.

Video berisi peristiwa menjelang kepergian Arya Saputra setelah mengalami Pembacokan sempat viral di media sosial.

Dalam video yang beredar di medsos, Arya Saputra diketahui sempat dipandu mengucap syahadat oleh seorang perempuan.

Dari hasil pendalaman kasus, diketahui Arya Saputra tidak lain hanyalah korban yang dipilih secara acak oleh pelajar lain.

Baca Juga: Nyesek! Jadi Korban Aksi Kriminal Random, Pasal Ini Siap Jerat Para Pelaku Pembacokan Arya Saputra di Bogor

Setelah proses pemakaman selesai dilakukan dan polisi terus melakukan penyelidikan, jagad maya kembali dihebohkan dengan adanya kabar mengenai Arya Saputra.

Dari banyak unggahan dan pemberitaan berbagai platform media, publik kemudian mengetahui bahwasannya Makam Arya Saputra mengeluarkan aroma wangi.

Kabar adanya keganjilan yang berhubungan dengan almarhum Arya Saputra membuat publik menyimpan rasa penasaran, apa yang dilakukan almarhum selagi masih hidup?

Dari berbagai sumber, kemudian diketahui sejumlah fakta yang membuat rasa penasaran warganet tertuntaskan.

Baca Juga: Terlihat Sempat Syahadat Sebelum Wafat Bersimpuh, Makam Arya Saputra Disebut Tercium Wangi Sewaktu Subuh

Pertama, Arya Saputra Meninggal pada Hari Jumat, tanggal 10 Maret 2023 saat hendak menyeberang jalan dalam perjalanan pulang menuntut ilmu.

Kedua, sesaat sebelum ajal menjemput Arya Saputra diketahui sempat mengucapkan kalimat syahadat yang dipandu seorang perempuan berhijab.

Ketiga, dari rekan-rekan satu sekolah, diketahui Arya Saputra merupakan sosok anak yang rajin mendirikan salat.

Selain memiliki tabiat baik dalam mendirikan ibadah salat, Arya Saputra juga diketahui rajin mengaji serta pernah menjuarai lomba dai cilik.

Halaman:

Editor: Fathul Amanah

Sumber: Instagram @insta_julid

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X